15 April 2015

The 2015 Liebster Award to Review-Luthfi


Setelah absen selama satu tahun, akhirnya Review-Luthfi memperoleh nominasi lagi di Liebster Awards 2015. Di tahun ini saya dinominasikan oleh blogger film super keren bernama Paskalis Damar dari Sinedoks. Sama dengan dia, nominasi Liebster Awards kali ini adalah nominasi kedua yang kita peroleh. Terima kasih Sinedoks!

Sebelum lanjut ke inti dari Liebster Awards, ada baiknya membaca aturannya terlebih dahulu. Aturannya sebagai berikut:


BAGIAN I: Menjawab pertanyaan dari Sinedoks.

01. Sebutkan satu film yang paling pas menggambarkan dirimu atau perasaanmu saat ini.

Wah, pertanyaan yang menarik. Karena saya sedang merasa sepi dan bosan akibat dari melakukan rutinitas yang itu-itu saja, entah mengapa saya rasa film Somewhere (Sofia Coppla, 2010) tepat untuk menggambarkan suasana hati saat ini.

02. Apa OST film favoritmu sepanjang jaman?

Sepanjang jaman ya? Hmmmm. Banyak banget sih tapi jika disuruh pilih satu saya akan menjawab Star Wars Main Theme gubahan John Williams. 

03. Pilih satu: Jurassic World, Terminator Genysis, atau Star Wars Eps. VII?

Hahaha. Sudah pasti Star Wars Eps. VII. In Abrams we trust :)

04. Pilih yang mana: cliffhanger super nggantung atau bad ending yang penuh twist?

Cliffhanger super nggantung. Karena lebih baik kita berimajinasi daripada disajikan ending twist yang entah datang dari mana. Ya, saya melihat kamu Now You See Me dan ending-mu yang datang entah darimana itu!

05. Pilih salah satu: Film Eropa, film Asia, film Australia atau film Amerika Selatan? Sebut salah satu judul film favoritmu dari region tersebut.

Karena saya sedang dalam proses belajar film Asia maka saya akan memilih itu. Film terfavorit saya dari Asia adalah sejauh ini adalah In The Mood for Love (Wong Kar-wai, 2000).

06. Apa film Indonesia yang paling bagus?

Saya mau jawab The Raid tapi hati saya masih tertambat di 3 Hari untuk Selamanya (Riri Riza, 2007)

07. Kalau hidupmu adalah film, film lain apa yang paling mirip sama hidup-mu?

Wah. Saya engga bisa jawab pertanyaan ini. Terlampau sulit bung! Hahaha.

08. Kalau hidupmu adalah film lagi, siapa yang paling pantas memerankanmu?

Kalo ditanya siapa yang paling pantas saya tidak tahu. Kalo ditanya siapa yang paling saya inginkan, saya akan menjawab Nicholas Saputra. Ah, tinggi sekali mimpimu Luthfi.

09. Sebagai movie blogger, comment macam apa yang kalian benci?

Komen spam, haha.

10. Sebagai movie blogger, apakah kalian follow blogger asing dan berinteraksi dengan mereka? Kenapa?

Kalau follow dalam artian masuk blogroll sih engga tapi saya dari waktu ke waktu membaca blog-blog film dari luar Indonesia juga. Alasannya sih untuk memperkaya sudut pandang dalam melihat film.

11. Gambarkan blog kalian dalam satu kalimat.

Sebuah upaya menelaah film dari kacamata awam.

BAGIAN II: Fakta acak tentang diri saya.

01. Sudah enam bulan lewat mengerjakan skripsi namun bab tiga saja belum mulai.
02. Ingin lulus dari fakultas hukum di semester ini.
03. Tiap benda elektronik yang saya pakai selalu rusak di tahun pertama.
04. Pernah menduduki peringkat satu Indonesia dalam kategori "House of Cards Series" pada aplikasi QuizUp.
05. Masih berhubungan dengan QuizUp, saya pernah juga menduduki peringkat duapuluh besar Indonesia dalam kategori "Spanish Languange".
06. Fans berat Emma Stone.
07. Fans berat Emma Stone. Saking beratnya jadi dua kali.
08. Memiliki kepribadian Myers-Briggs ENTJ-A.
09. Film terfavorit hingga saat ini masih Lost in Translation (Sofia Coppola, 2003).
10. Tidak mahir dalam memainkan alat musik satu pun.
11. Jomblo.

BAGIAN III: Pertanyaan untuk blogger lain.

01. Lebih pilih siapa: Bong Joon-ho atau Park Chan-wook? Jelaskan alasanmu.
02. Lebih pilih siapa: George Lucas atau Steven Spielberg? Jelaskan alasanmu.
03. Lebih pilih mana: Spider-man (Maguire) atau The Amazing Spider-man (Garfield)? Jelaskan alasanmu.
04. Lebih pilih mana: Family Guy (MacFarlane) atau The Simpsons (Groening)? Jelaskan alasanmu.
05. Lebih pilih mana: Boyhood (Linklater) atau Birdman (Iñárritu)? Jelaskan alasanmu.
06. Jika kisah hidupmu dijadikan film, siapa sutradara yang kalian kamu inginkan untuk menggarap film tersebut?
07. Jika kisah hidupmu dijadikan film, siapa aktor/aktris yang kamu inginkan memerankan pasangan hidup kamu?
08. Apa rencana pribadi kamu lima tahun ke depan?
09. Apa film Martin Scorsese terfavorit kamu?
10. Apa film Indonesia terbaik yang pernah kamu tonton?
11. Sebutkan lima film terfavorit kamu sepanjang masa.

Orang yang akan menjawab pertanyaan tersebut adalah 11 blogger film beruntung berikut ini:
06. Rorypnm
08. EPICinema

Selamat bagi kalian semua yang telah saya nominasikan! Saya akan menunggu jawaban dari kalian semua. Terima kasih dan semangat!

6 comments:

  1. Keren banget, Bro Luthfi! Udah gue duga banget kalau jawaban-jawaban temen-temen movie blogger Indonesia pasti unpredictable!
    Anyway, gue bukan fans Emma Stone tapi wallpaper PCnya Emma Stone hehe
    Tapi, tetep jawaban pertanyaan #8 emang super sekali, love that, bro!
    That's fun, keep blogging!

    Cheers.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Thank you atas nominasinya, haha. Mengenai pertanyaan #8, siapa sih yang ga mau, hehehe.

      Delete
  2. Kalau yang main beneran Nicholas Saputra, fix nonton dah, haha.

    ReplyDelete
    Replies
    1. tembus satu juta penonton lewat, haha. (mimpi luthfi)

      Delete
  3. wah wah, saya yang baru mulai merangkak dari 0, pengen jawab rasanya. hahahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ayo mas Iza jawab saja, hehehe. Itu sebenernya bebas kok mas, hanya buat seru-seruan saja, hehe.

      Delete